Tuesday 11 February 2014

Rumah sakit

Rumah sakit,
tempatnya para orang sakit..
Kadang memanggil yang waras untuk sakit..
Pintu keluar dari yang menyakitkan,
Bisa pula pintu buntu bagi kesehatan..
Dari sinilah segala tujuan sehat bermula.
Sehat yang di idam - idamkan menjadi sangat mahal.

Untuk apa kau kemari?
Apa benar hanya untuk menengok dia yang sedang sakit?
Mari periksakan darahmu ke lab, sejam kemudian kitakan tau hasilnya..
Ibuku sedang sakit, ibuku sakit cancer..
Kau tau apa itu cancer?
Semoga kau hanya tahu bahwa cancer adalah sebuah zodiac.

Segeralah tinggalkan tempat ini, pulanglah..
Tidurlah yang nyenyak..

Cepat sembuh ibu..
12 feb 2014 / 02.20
RSUD AWS Samarinda..

Monday 3 February 2014

DEATH NOTE 01


Dear Blogy..

Hari ini weekend huaaa, hari minggu waktunya bermalas-malasan tapi tidak untukku.
Pagi ini aku harus memulai hariku dengan mencuci baju dan memasak.. 11.00 well done..
Aku mulai membaca lanjutan comic DEATH NOTE yang aku pinjem hari Sabtu kemaren di kantor, eitts jangan mikir kantor aku sekarang jadi tempat peminjaman comic ya, kemaren itu masbro Saiclon ( pemilik sewa comic antar) itu dateng ke kantor karena comic pesenan ku yang udah dua minggu lamanya aku pesan sudah ada / dibalikin sama orang yang sewa sebelumnya. Jam 11.00 dia nongol di kantor ku, aku menyambutnya dengan gegap gempita :D


Singkat cerita penyewaan buku kemaren ..
Well aku sewa comic Death Note sampai Tamat 12 buku. 1 bukunya itu harganya Rp. 2.000,- yaa lumayanlaah buat beli comic baru lagi, trus comic barunya disewain lagi.. Duilah muter muter yak.. :D.. Aku panggilin kak Ade (adm. Purchasing) yang mempropokatorin aku terhadap comic mas Saiclon ahahay, dan dia juga memanggil mba Shanny (Akunting Marine) untuk menyewa juga. Waw laris manis banget dah tu Masbro Saiclon.

 Oke, lupakan hari kemaren.. Aku mau ngereview Death Note 1.

Kita gak perlu bahas cover nya yaa, soalnya aku maunya bahas ceritanya aja. Hehe

Page 1

Boredom

Halaman pertama ini memperlihatkan tentang perbedaan Dunia Shinigami dengan Dunia Manusia yang sama-sama Buruk. (hmm) padahal aku rasa sih gak buruk2 amat... :D oke next..
Didunia Shinigami ada dua makhluk jelek (Sorry) yang lagi bermain entahlah mainan macam apa itu, dan ada satu makhluk lagi yang bernama Ryuk Dia mengaku menjatuhkan Death Notenya ke Dunia Manusia.
“Sejak Sebuah Buku Milik Shinigami Jatuh ke Dunia Manusia, Pertarungan Hidup-Mati antara Dua Orang Terpilih Pun Telah Dimulai”.
Didunia Manusia, disekolahan ada siswa yang bernama Light Yagami, 17 tahun dia menemukan sebuah buku di halaman sekolah. Beberapa hari setelah itu dia bertemu dengan Ryuk si shinigami itu lo, padahal wajahnya Ryuk itu jelek banget sumpah tapi Light gak takut sekali lo.. Light emang keren.. Sebelumnya dia sudah mempelajari Death Note itu yah walaopun di buku itu menggunakan bahasa Inggris tapi aku rasa dia nerjemahin sendiri deh sangking penasaran bgt sama itu buku.
Dia mengaku kepada Ryuk telah menggunakan buku itu dan akan menggunakan buku itu untuk membuat dunia menjadi lebih baik seperti yang Light inginkan Light mau menjadi Dewa di Dunia Baru tentunya dia sudah tau resikonya yaitu Light akan mati tapi jangan harap bisa ke neraka maupun ke surga.
Hi terus kemana dong, nah itu aku juga gak tau si Ryuk gak ngasih tau sih mungkin bisa aja si Ryuk mau ngajak Light ke dunia Shinigami yang menyeramkan itu..
Oiya si Light selama 5 hari setelah menemukan buku itu sudah menuliskan banyaaak sekali nama orang2 jahat sama orang jahat yang di depan supermarket mati kecelakaan. Serem banget dah.

DEATH NOTE
How to Use It
I

Orang yang namanya ditulis dalam buku ini akan mati.

Jika wajah orang yang kita tulis tidak muncul didalam piiran kita tidak akan ada hasilnya. Oleh sebab itu orang yang memiliki nama yang sama tidak akan terkena efeknya

Jika penyebab kematian ditulis kurang dari 40 detik setelah nama orang tersebut ditulis, hasilnya akan seperti yang tertulis.

Jika penyebab kematian tidak ditulis, orang itu akan mati karena serangan jantung.

Setelah menuliskan penyebab kematiannya, akan mendapatwaktu tambahan 6 menit 40 detik untuk menuliskan detil kematiannya.

Page 2
L

Disebuah negara maju
Simposium Organisasi Polisi Reserse Kriminal International (ICPO) dalam semingggu ini diketahui 52 orang telah tewas, semuanya akibat serangan jantung dan senuanya merupakan buronan serta para pelaku kejahatan yang sudah masuk penjara. Itu polisi mengira kalo yang melakukan kejahatan tersebut adalah Organisasi Besar dan mereka meminta bantuan kepada Detektif L yang sama sekali tidak mau menampakkan wajahnya.. Sementara dirumah si Light Baru saja pulang sekolah dia merasa tidak tenang karena selama di sekolah dia tidak memegang Buku Death Note itu, lalu dia membuka Internet dan melihat banyak sekali situs tentang KIRA. Lalu dia menonton acara televisi dan dia melihat ada Lind L Tailor “L” yang sedang menyiarkan tentang bagaimana dia akan membunuh KIRA dengan menggerakkan seluruh Polisi di dunia. Lalu KIRA alias Light menuliskan namanya di Death Note dan dalam waktu 6 menit 40 detik Lind L Tailor mati terkena serangan Jantung. Dan ternyata itu adalah L palsu karena L yang asli menampakan suaranya dari Komputer dan menantang akan membunuh KIRA. Sepertinya Ryuk Bahagia sekali.. :D

Death Note
How to use it
II

Buku ini akan menjadi milik dunia manusia, begitu menyentuh (tiba di) dunia manusia.

Pemilik buku ini bias melihat sosok dan mendengar suara pemilik asli buku ini, yaitu dewa kematian.

Manusia yang menggunakan buku ini tidak akan bisa pergi ke surga atau ke neraka.


Page 3
Family

Di dunia Shinigami.Semua shinigami membicarakan Ryuk, (mungkin mereka kangen) :D
Lalu di kamar Light, si Light lagi santai santai tiba2 ada Sayu adeknya Light ketok2 minta dibantuin buatin PR, si Light buru2 menyimpan Death note itu di laci dan si Ryuk bilang
“ Hati hati Light, orang yang menyentuh Death Note akan bias melihat sosokku.

Lalu di kediaman “L” L sedang berpikir kenapa KIRA tidak bias membunuhnya. Lalu ada pesan dari Watari (asisten L penyambung antara L dan para kepolisian entah mengapa yaa dia juga pake topeng tapi lebih lumayan lah muncul kepermukaan dari pada L yang Cuma lewat computer doing ngomongnya). Oiya itu si Watari menyampaikan laporan dari kepolisian tentang kasus KIRA.

Ternyata Light itu selalu peringkat teratas di sekolahnya, ini disampaikan Sayu waktu makan malam. Dan ternyata Ayahnya Light itu adalah Kepala Kepolisian yang sedang menangani kasus KIRA. Lalu si Light alias KIRA mulai beraksi lagi malam itu.

Kesim pulan L saat ini adalah KIRA bisa mengatur waktu kematian para korbannya. Dan dia juga memiliki cara untuk mendapatkan informasi dari kepolisian.

Death Note
How to use it
III

Jika waktu kematian ditulis dalam waktu 40 detik setelah menuliskan penyebab kematiannya, meskipun serangan jantung, waktu kematina bisa diatur dan waktu kematian tersebut juga dapat ditulis dalam waktu 40 detik setelah namanya ditulis.

Orang yang menyentuh Death Note dapat melihat sosok dan pemilik suara aslinya, yaitu Shinigami meskipun orang itu bukan pemilik buku itu.

Page 4
Electric Current

 Di tempat sepi (seperti gedung tua yang terbengkalai) Light membuat sesuatu untuk menyembunyikan Death Note nya
Sementara di kediaman L. L telah menyimpulkan bahwa KIRA adalah seorang pelajar jika dilihat dari waktu kematian para korbannya, tapi dia bisa mengatur kematian korbannya, tapi dia ragu lagi dengan statement awalnya dia yaiotu KIRA adalah seorang pelajar. L benar2 terjebak sepertinya.. L Lalu L menghubungi Watari dan memintanya untuk menghubungi agen FBI untuk memata-matai Kepolisian Jepang tentu saja tanpa sepengetahuan Polisi Jepang..

Saat berjalan2 ke toko untuk membeli bahan2 untuk menyembunyikan Death Note. Light berkata kalau dia bisa memantau penyelidikan dengan cara menyusup ke komputer ayahnya dari komputernya tanpa meninggalkan jejak. Tapi Light keren banget dia tau kalau L sedang menyelidiki polisi karena dia mencurigai adanya kerjasama antara polisi dengan KIRA dengan bukti bahwa Laporan kepolisian bocor kepada KIRA. Memang Manusia adalah makhluk bodoh  yang memiliki dua wajah hmm istilah kerennya (munafik), di depan bekerja terlihat bekerja sama tapi di belakan saling menyelidiki satu sama lain (menusuk dari belakang). LOL

Polisi Jepang pada ngundurin diri tuh dari kasus KIRA, mereka taku kalo ketahuan terus dihukum mati ama si KIRA. Hm, cari aman dia. Dari balik komputernya L berkata
“ hm, jadi untuk bisa membunuh korbannya KIRA harus melihat foto dan nama calon korbannya yaa” (makanya itu polisi takut bingit kalo dia bakal dibunuh karena nama dan fotonya pasti terdaftar di kepolisian kan) :D

Sementara itu dirumah Light eh tepatnya di Kamarnya. Dia bikin persembunyian Death Note di Laci yang hanya bisa dibuka dengan isi bolpoin. Kalau bagian kuncinya tidak dijepit dengan isi bolpoin yang terbuat dari plastik dan yang tidak bisa mengaliarkan arus listrik, listrik akan mengalir. Dalam waktu singkat bensin yang ada di dalam plastik tipis (tempat menaruh Death Note tsb) akan terbakar terkena percikan api. Seperti yang pernah si Light lakukan sebelumnya..
Dan Death note akan Lenyap dalam sekejap.

Di adegan terakhir si L sedang menghubungi markas besar FBI untuk meminta menyelidiki secara diam2 anggota kepolisian Jepang. Dan tentu aja FBI mau..

Death Note
How to Use
IV

Pemilik Death Note akan menjadi milik Shinigami, sebagai pemilik asli, sampai orang itu meninggal dunia.

Jika seorang manusia menggunakan buku ini, Shinigami biasanya akan muncul dihadapannya dalam waktu 39 hari setelah buku ini digunakan.

Shinigami, sebagai pemilik asli Death Note, pada dasarnya tidak melakukan apapun untuk membantu atau mencegah dalam Death Note.

Shinigami tidak memiliki kewajiban untuk menjelaskan secara lengkap cara penggunaan buku ini atau segala aturannya kepada manusia yang memiliki buku ini.




Page 5
EYEBALL

Adegan pertama L melapor kepada Watari kalau dia sudah mendapatkan daftar anggota kepolisian yang sudah diselidiki oleh agen FBI.

Sementara itu Ryuk memberitahukan Light bahwa ada orang yang sedang mengawasinya selama 2 hari terakhir.
Well Light tau kalo itu adalah orang suruhannya L, dan mulai menyelidiki balik. Tapi dikamar Ryuk menceritakan sesuatu yaitu perbedaan antara Shinigami dan manusia.
“mengapa Shinigami menulis nama manusia dalam Death Note?
Karena Shinigami menerima kehidupan manusia. Misalnya menulis nama manusia yang mestinya hidupnya hidup selama 60 tahun didunia manusia, untuk mati pada umur 40 tahun dalam Death Note. 60 – 40 = 20. Nah, sisa umur manuasia yang 20 tahun itu akan ditambahkan kedalam kehidupan Shinigami. Makanya asalkan shinigami itu tidak malas, meskipun kepalanya ditembak dengan pistol atau jantungnya ditusuk dengan pisau, dia tidak akan mati. Karena itu kami disebut DEWA”. Hm sedangkan manusia tidak, dia tidak bisa menambahkan umurnya walaupun dia sudah memperpendek hidup orang tsb.

Tapi light tetap optimis dia ingin membuat dunia ideal yang lebih baik tanpa kejahatan sedikit pun.
Dan cerita yang kedua adalah “ Apa kau tau kenapa kami bisa tahu nama manusia itu Cuma dengan melihatnya? “
Jawabannya adalah “ itu berkat mata Shinigami”. “ Biala menatap wajah manusia, nama dan masa hidup manusia itu akan tampak diatas kepala nama manusia tsb”.
Tapi seperti tradisi yang sudah lama dilakukan, Shinigami dan manusia pemilik Death Note bisa membuat perjanjian, Manusia Death Note bisa memiliki Mata Shinigami. Harga mata Shinigami itu adalah setengah dari sisa hidup manusia pemilik Death Note.

Death Note
How to use
V

Shinigami dapat memperpanjang hdupnya dengan mencatat nama manusia di dalam Death Note, sebaliknya manusia tidak bisa.

Manusia dapat memperpendek hidupnya dengan menggunakan Death Note.

Manusia yang menjadi pemilik Death Note bisa menukar setengah dari sisa hidupnya untuk mendapatkan Mata Shinigami yang bisa membuatnya melihat nama seorang manusia dan sia hidupnya Cuma dengan menatap wajahnya saja.

Shinigami tidak bisa dibunuh meskipun jantungnya ditusuk dengan pisau atau ditembak kepalanya dengan pistol. Bagaimana pun juga, ada cara untuk membunuh Shinigami yang pada umumnya tidak diketahui Shinigami.

Page 6
Operation

Well, Light menolak tawarannya Ryuk. Dia bilang diakan mau menciptakan Dunia yang ideal kalo untuk memperpanjang hidupnya sih tidak masalah tapi kalo memperpendek hidupnya no way.. :D
Si Ryuk malah di maki2 sama Light :D LOL
Karena besok hari sabtu dan masih banyak waktu untuk membunuh maka Light mencari orang2 jahat untuk dibunuh sambl menyelidiki siapa yang membuntutinya selam 2 hari terakhir.

Dan dikepolisian kasus korban KIRA semakin banyak. Namun ada yang aneh satu persatu orang meninggal menampakkan kejanggalan sebelum terjadinya kematian seangan jantung mereka bertingkah aneh, seperti menggambar bintang dalam lingkaran dan menuliskan surat entahlah surat apa itu.
Ternyata itu adalah Eksperimen KIRA alias Light. Dengan kata lain dia bisa mengendalikan korbannya sebelum mati.

Well ini hari Sabtu dan sepertinya Light ada kencan.. J

Death Note
How to Use
VI

Kondisi kematian yang ditulis dalam Death Note tidak bisa direalisasikan jika tidak sesuai dengan fakta ilmiah atau dengan batas-batas kewajaran yang bisa dilakukan oleh manusia.

Detail kematian juga tidak diketahui oleh Shinigami. Karena itu, kau harus mengamati dan mengetahuinya sendiri.

Page 7
Target

Saat Light kencan, mereka menaiki bis yang diikuti oleh agen FBI yang telah mengikuti Light selama 2 hari terakhir. Tak berapa lama ada seorang Buronan yang namanya sudah ditulis dalam Death Note oleh Light masuk ke dalam Bis dan merampok bis, lalu Light membuat adegan seolah2 ingin menolong teman kencannya yang sedang ketakutan. Eh si agen FBI malah ngajak ngomong dan memberikan identitasnya kepada Light. Kemudian Light menjatuhkan kertas Death Note dan tanpa sengaja si buronan menyentuh sobekan kertas itu dan wallah dia melihat Ryuk.. :D ahaha
Lalu dia ketakutan menembaki Ryuk sampai pelurunya habis dan nekat keluar dari bis dan ketabrak mobil deh... HOREEEE....

Death Note
How to use It
VII

Selembar halaman Death Note, bahkan secuil kertas pun, akan memberikan hasil yang sama.

Alat untuk menulis bisa berupa apasaja, (misalnya, alat kosmetik, darah, dan sebagainya), selama bisa dipakai untuk menulis didalam buku dan tidak terhapus.

Bahkan pemilik asli Death Note, Shinigami, tidak tahu banyak tentang buku ini.



Tsugumi Ohba

Pertama kali kudengar komik
“Death Note” ini hadir di toko-toko buku
adalah tanggal 2 april 2004

Saat itu adalah saat anak anak
kelas satu menuju harapan sambil
bergandengan tangan, dengan memanggul
ransel yang bersinar dibawah tarian bunga
Sakura yang berguguran tertiup angin,
juga saatnya salju meleleh dan mengalir
ke parit-parit. Benar benar musim
yang menyegarkan.

Weekly Shonen Jump
Heisei 16 (2004) Edisi 1~9

aku nyelesaikan tulisan ku ini tanggal 3 February 2014 jam 22.00 WITA.. :D
akhirnya selesai juga... :)